NEWS  

AirNav Melapor ke Bupati, Begini Hasil Rapid Test Pegawainya

MAROS, MM – AirNav Cabang Makassar Air Traffic Service Center (MATSC) melaporkan hasil rapid test pegawainya ke Bupati Maros, Hatta Rahman, Senin, 11 Mei. Di antara 40 yang mengikuti tes, tiga di antaranya reaktif ke Covid-19.

General Manager AirNav Cabang MATSC, Yasrul, mengatakan, pihaknya tetap melakukan tindakan sesuai dengan protokol Covid-19. Pegawai yang reaktif Covid-19 diminta melakukan isolasi mandiri.

“Ketika ada yang bergejala atau terindikasi langsung kita terapkan isolasi 14 hari,” katanya usai bertemu bupati.

Pada kunjungan ini, AirNav sekaligus bersilaturahmi ke Pemkab Maros dan menyampaikan peran strategisnya. MATSC juga melayani penerbangan di beberapa benua.

“Wilayah kerja MATSC tak hanya mengurusi wilayah Hasanuddin, tetapi juga FIR (Flight Information Region) Ujung Pandang namanya,” ungkapnya. (abr)