BSS Land Mandai Raih REI Excellence Awards 2020

Manajemen Sakatama berfoto bersama memegang piagam REI Exellence Awards 2020 di BSS Land Mandai, Maros. (FOTO: IST)

MAROS, MM – Perumahan BSS Land Mandai, Kabupaten Maros kembali menoreh prestasi tingkat nasional. Perumahan yang dikembangkan PT Sanusi Karsa Tama (Sakatama) itu meraih REI (Real Estat Indonesia) Excellence Awards 2020.

BSS Land Mandai mendapatkan gelar Outstanding Achievement untuk kategori rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Perumahan tersebut memang masuk program penyedian hunian bersubsidi yang digagas pemerintah.

Owner Sakatama, Abdul Salam menuturkan, ini bukan pertama kali BSS Land Mandai didapuk menjadi perumahan terbaik. Sebelumnya, perumahan itu juga meraih gelar pada kompetisi Indonesia Award 2019.

“Bahagia rasanya bisa mengharumkan nama Maros dan tentu saja Sulsel di bidang perumahan,” ujarnya, Rabu, 2 Desember 2020.

Sakatama mengikuti serangkaian verifikasi sebelum mendapatkan penghargaan tersebut. Namun, imbuh Salam, dengan kontinuitas menjaga kualitas selama ini, semua aspek bisa dipenuhi. BSS Land Mandai dilengkap gerbang yang modern dan permanene, program penghijauan dengan penanaman berbagai jenis pohon, ada refreshing area, sarana olahraga, drainase, sistem keamanan berupa kamera pemantau (CCTV).

Piagam untuk BSS Land Mandai. (FOTO: IST)

Outstanding Achievement untuk kategori rumah MBR pada REI Excellence Awards 2020 khusus untuk perumahan dengan luas minimal 5 hektare, bangunan berkualitas, penyediaan sarana dan prasarana yang baik, dan memiliki perizinan terkait.

Pekan lalu, Sakatama baru saja menggelar akad kredit massal untuk penghuni baru BSS Land Mandai dan juga perumahan terbaru mereka, Bukit Indah Kapuk.

Setelah tahun ini penjualan rumah sempat stagnan karena pandemi, Sakatama optimistis menatap tahun depan. Apalagi, unit rumah pada dua perumahan tersebut sudah siap huni. “Semuanya ready. Jadi kita tinggal pasarkan. Mudah-mudahan pandemi juga segera berlalu,” tambah Salam, pria bergelar akademik insinyur itu.

Sakatama adalah mitra pemerintah dalam penyediaan rumah bersubsidi. Di Bukit Indah Kapuk itu misalnya, sudah ada 300-an unit rumah yang terbangun dengan tingkat hunian di atas 70 persen.

Sakatama mulai ikut mengurusi rumah bersubsidi kira-kira pada 2015. Diawali dengan Bumi Salam Sejahtera (BSS) 1, diikuti BSS 2.

Kawasan BSS Land Mandai dipotret dari udara. (FOTO: IST)

Sakatama dalam relatif waktu singkat mampu membangun banyak rumah. Sebab BSS Land Mandai, beberapa kilometer dari BSS 1 dan BSS 2, juga mampu diwujudkan. Kini sudah ada 800 unit rumah di situ dan Salam yakin bisa membangun hingga 2.500 unit. Ditambah lagi Bukit Indah Kapuk dengan target 1.500 unit rumah bersubsidi. (mal)