NEWS  

50 Tenaga Medis Isolasi Mandiri, RSUD Salewangang Tarik Petugas Puskesmas

MAROS, MM – Sebanyak 50 tenaga medis di RSUD Salewangang terpaksa menjalani isolasi mandiri. Pengganti mereka sementara diambil dari puskesmas.

Puluhan tenaga medis tersebut menjalani isolasi mandiri lantaran dianggap pernah kontak dengan salah satu dokter RSUD Salewangang yang positif Covid-19. Kekosongan posisi mereka pun segera ditutupi.

Direktur RSUD Salewangang Maros, dr Fitri Adhicahya, menjelaskan, penggantian tenaga medis ini bertujuan agar pelayanan sehari-hari tetap lancar. Karenanya, pihaknya langsung meminta tambahan ke dinas kesehatan.

“Kami dapatkan pengganti dari puskesmas untuk mengganti yang isolasi. Besok sudah pemain pengganti ceritanya,” katanya kepada MataMaros.com, Kamis, 9 April 2020.

Namun, kata dia, ada beberapa posisi yang memang membutuhkan perawat spesialis. Salah satunya tenaga medis pada tindakan operasi.

“Kalau memang emergency, kami rujuk dulu. Tetap ada prosedur rujukan. Pelayanan tetap berjalan normal,” kata dr Fitri.

Sementara itu, puluhan tenaga medis yang isolasi mandiri kini menjalani tes swab. Termasuk masih ada dokter diantaranya.”Iya ada (dokter lain), dokter tesebut juga diperiksa,” imbuhnya.

Termasuk, lanjut Fitri, pasien yang telah ditangani dokter yang positif akan diupayakan tes swab. “Belum terlalu banyak kontak karena baru satu minggu dokternya bertugas,” ungkapnya.

Sementara itu, untuk menjamin kesterilan, pihaknya telah melakukan penyemprotan rumah sakit. “Sudah dua kali disemprot,” kata eks kepala bidang pelayanan medik RSUD Salewangang ini. (mal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *