NEWS  

Bupati Maros Cek Kesiapan Peralatan dan Personel SAR

Apel siaga bencana tahun 2023 di Lapangan Pallantikang, Kamis, 7 Desember 2023. (FOTO: ASTY UTAMI/MATAMAROS)

MATAMATOS.COM — Ratusan personel yang terdiri dari unsur TNI-Polri, Satpol PP, BPBD, hingga relawan mengikuti apel siaga bencana tahun 2023 di Lapangan Pallantikang, Kamis, 7 Desember 2023.

Apel dipimpin Bupati Maros, Chaidir Syam, didampingi Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari.

Chaidir mengatakan, apel ini bertujuan untuk mengecek sinergitas semua stakeholder dalam menghadapi kemungkinan dampak risiko terjadinya bencana.

“Kita tidak pernah menginginkan bencana terjadi, tetapi diharapkan kita bisa mengurangi atau meminimalikan dampaknya. Baik risiko bencana alam maupun bencana sosial,” katanya.

Mantan Ketua DPRD Maros itu mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan lebih instens melakukan pelatihan siaga bencana kepada personel yang akan ditugaskan.

“Kita tingkatkan SDM personel kebencanaan. Sehingga kita dapat mengevaluasi sejauh mana kemampuan dan efektivitas koordinasi kita di lapangan nantinya,” imbuhnya.

Apel ini juga sekaligus mengecek seluruh peralatan SAR pada masing-masing instansi. Ia juga berharap, apel siaga bencana ini bukan hanya kegiatan yang bersifat seremonial.

“Sehingga kita sudah siap turun ke lokasi untuk membantu masyarakat jika sewaktu-waktu terjadi bencana. Semua peralatan kebencanaan kita cek apa siap pakai atau ada beberapa yang rusak,” sebutnya. (ast)