Akhirnya… Jamarro Rekomendasikan Nama Caleg untuk DPR RI

Pengurus Jamarro bersama Bupati Maros, Chaidir Syam, beberapa waktu lalu. (FOTO: IST)

MATAMAROS.COM — Jaringan Masyarakat Maros (Jamarro), gerakan masyarakat untuk mendudukkan putra daerah di DPR RI merampungkan kajiannya.

Hasilnya, Jamarro merekomendasikan tiga nama untuk dipilih warga Kabupaten Maros pada Pemilu 2024, 14 Februari mendatang. Mereka adalah Nurhasan (PAN), Hatta Rahman (PPP), dan Wawan Mattaliu (PKB).

Ketua Presidium Jamarro, Saiful Arief menuturkan, tiga nama tersebut keluar setelah melalui kajian dan berbagai pertimbangan dalam beberapa bulan terakhir. Plus hasil riset Yayasan Pengkajian Strategi Salewangang (Yapass).

Sama halnya dengan Caleg DPR RI Nurhasan, kata Saiful Arief. Yang juga memiliki potensi suara yang cukup besar untuk dapat terpilih sebagai anggota DPR RI.

Kajian Jamarro menunjukkan bahwa elektabilitas Nurhasan membayangi elektabilitas petahana dari PAN, Andi Yuliani Paris. Nurhasan di posisi kedua.

“Nah, dengan dukungan masif masyarakat Maros, Nurhasan bisa melampaui incumbent,” ujar Syaiful, Jumat, 26 Januari 2024.

Peluang Hatta Rahman di PPP juga dinilai besar. Persaingannya dengan petahana M Aras menghadirkan peluang karena Hatta dan Aras hanya berselisih tipis.

“Jika masyarakat Maros memberikan dukungan kepada Hatta Rahman di DPR RI, maka peluang keterpilihannya juga cukup besar,” bebernya.

Wawan Mattaliu di PKB juga dianggap memiliki peluang keterpilihan yang cukup besar. Persaingan antara caleg di internal PKB masih cukup kompetitif.

“Belum ada yang mendominasi di antara caleg internal PKB dengan selisih elektabilitas masih berkisar antara +1-2 persen (masih dalam margin error survei),” ucap Syaiful.

Dengan selisih yang tidak terlalu besar ini, Jamarro mendorong masyarakat Maros untuk mendukung Wawan. Apalagi, lanjutnya, PKB sangat besar peluangnya lolos aturan Parliamentary Threshold (PT) 4 persen.

“Jika dukungan masyarakat maros memberikan suara kepada Wawan Mattaliu pada Pemilu 2024 tanggal 14 Februari nanti, potensi keterpilihannya cukup besar duduk di DPR RI,” ungkapnya.

Jamarro masih akan berupaya memberi edukasi politik hingga hari pemilihan. Bahwa kesempatan untuk pertama kalinya menempatkan orang Maros di DPR RI sangat terbuka. Syaratnya hanya satu; orang Maros pilih orang Maros saja. (ast)