Penawaran Khusus untuk ASN Pemkab Maros, Miliki Rumah Hanya DP Rp1,5 Juta

Bupati Maros dan Direktur PT Izza Hurum Sejati setelah penandatanganan MoU. (FOTO: ASTY UTAMI/MM)

MAROS, MM – Ada tawaran yang relatif menarik untuk ASN Pemkab Maros. Bagi yang ingin membeli rumah, down payment (DP) atau uang mukanya hanya Rp1,5 juta.

Perumahan tersebut terletak di Kecamatan Tanralili. Sudah ada nota kesepahaman (MoU) antara pengembang PT Izza Hurum Sejati dengan Pemkab Maros. Bersama Bupati Maros, Chaidir Syam, direksi perseroan menandatangani MoU penyediaan rumah subsidi bagi ASN di lingkup Kabupaten Maros, Jumat, 17 September 2021.

Diraktur PT Izza Harum Sejati, Nurul Huda Ilyas mengklaim ada banyak keuntungan bagi ASN yang ingin mengajukan pembelian rumah.

“Rumahnya tipe 36, DP-nya ASN cukup mambayar 1 persen,” ungkapnya

Nurul menjelaskan, tanah yang digunakan sebagai lokasi pembangunan juga merupakan tanah kolektif.

“Jadi tidak lagi ada pembiayaan lain kecuali pajak. Pajak kan wajib,” katanya.

Adanya keringanan DP bagi ASN karena ada subsidi uang muka sebesar Rp4 juta per user.

“Unit yang akan disediakan sebanyak 750. Namun tahap awal hanya 250 unit. Selebihnya akan dilanjutkan usai tahap pertama,” ucapnya.

Nurul mengatakan berdasarkan data dari Dinas Permukiman dan Perumahan Maros, sudah 50 ASN mendaftarkan diri.

Chaidir Syam mengatakan kerja sama ini untuk memenuhi kebutuhan ASN memiliki rumah layak huni.

“Masih banyak pegawai Maros yang memiliki rumah di luar Maros,” ucapnya.

Chaidir berharap, dengan syarat-syarat yang ringan ini bisa mempermudah ASN memiliki hunian. (ast)