Ancang-ancang Tembus Liga 2, Persim Butuh Rp650 Juta

Latihan skuat Persim Maros di Stadion Merdeka, Kassi Kebo. (FOTO: ASTY UTAMI/MATAMAROS)

MATAMAROS.COM — Persim Maros punya kesempatan kembali ke kasta kedua Liga Indonesia. Tim asuhan Deny Tarkas itu sudah berada di putaran nasional Liga 3 setelah sebelumnya menjadi runner-up Liga 3 Sulsel.

Undian pun sudah dilakukan. Persim tergabung di Grup G bersama Labura Hebat FC serta tiga klub yang juga punya cukup sejarah; Persitara Jakarta Utara, PSGC Ciamis (TR), dan Perseden Denpasar.

Deny Tarkas menilai hasil drawing putaran nasional ini sudah fair. Namun dia menyebut semua pesaing di grup sama-sama kuat.

Legenda hidup Persim itu menargetkan anak asuh ya bisa lolos ke Liga 2. Latihan intens pun digelar di Stadion Merdeka, Kassi Kebo.

“Latihan dilakukan hampir setiap hari, bahkan di bulan Ramadan,” tutur Deny, Minggu, 31 Maret 2024.

Putaran babak 80 besar Liga 3 Nasional bakal berlangsung 29 April hingga 8 Mei 2024. Para kontestan dibagi menjadi 16 grup. Juara dan runner-up masing-masing grup lolos ke babak 32 besar.

Manajemen Persim mengakui butuh perjuangan ekstra untuk mengarungi putaran nasional Liga 3. Terutama menyangkut finansial.

Sekretaris Umum Persim Maros, Misbahuddin Nur menyebut butuh anggaran besar untuk akomodasi pemain, pelatih, dan ofisial.

Persim berharap besar pada Pemerintah Kabupaten Maros. “Alhamdulillah saat audiens Pemda Maros komit membantu secara maksimal Persim untuk biaya perhelatan Liga 3. Rencana biayanya kisaran Rp650 juta,” ujar Misbahuddin. (ast)